Lexi Hensler, atau yang memiliki nama lengkap Alexandra Hensler ini lahir pada tanggal 5 Desember 1997 di California Amerika Serikat. Namanya dikenal oleh publik sebagai seorang youtuber dan aktris, yang telah menorehkan berbagai prestasi membanggakan dalam dunia hiburan. Ia memiliki sebuah kanal YouTube yang bernama Lexi Hensler dan telah mengumpulkan lebih dari 4 juta subscriber, dengan lebih dari 100 video yang ada di dalam. Kebanyakan video yang diunggah oleh Lexi adalah video keseharian maupun daily life, ia berhasil mendapatkan perhatian publik berkat konsisten dalam mengunggah video.
Lexi Hensler, menyadari bahwa teknologi sangat membantu setiap aktivitasnya. Lexi selalu aktif menggunakan semua platform media sosialnya baik YouTube, Instagram maupun Twitter. Ia banyak mendapatkan pengikut maupun penggemar dari masing-masing platform media tersebut, bahkan ia bisa mengumpulkan satu juta pengikut hanya dalam waktu yang singkat. Tak hanya itu, Lexi juga kerap mendapatkan motivasi maupun semangat dari para penggemarnya untuk tetap berkarir dalam bidang yang ia tekuni.
Baca: Lexi Hensler Trivia
Lexi merupakan pribadi yang cukup percaya diri untuk tampil di publik, ia percaya bahwa apapun yang ia lakukan akan mendapatkan dukungan dari para penggemarnya. Meskipun Lexi sadar bahwa berkarir dalam dunia digital sangat menjanjikan, Lexi berkeinginan untuk mengembangkan karirnya dalam bidang seni. Ia memiliki ketertarikan dalam dunia akting saat menyaksikan beberapa film maupun serial TV yang ia tonton.
Saat berusia 14 tahun Lexi pernah tergabung dalam kelas akting yang ada di lingkungan rumahnya, ia mulai belajar teknik dasar berakting bersama dengan teman-temannya. Kemampuan akting yang dimiliki oleh Lexi mendapatkan apresiasi dari pelatih, menurut sang pelatih Lexi memiliki peluang yang cukup besar untuk menjadi seorang artis profesional. Lexi merupakan anak yang cepat memahami sesuatu, sehingga bukan hal yang sulit baginya untuk mempelajari suatu hal baru.
Meskipun Lexi banyak menghabiskan waktunya sebagai seorang Youtuber, ia tak lupa dengan mimpinya untuk menjadi seorang aktris. Ia banyak mengunggah video singkat aktingnya di platform media sosialnya, dengan melakukan adegan drama maupun film singkat yang mampu menarik perhatian para penonton. Atas video akting singkatnya itu, Lexi berhasil mendapatkan tawaran untuk menjadi model iklan. Ia dipercaya untuk tampil di layar televisi mempromosikan berbagai barang dagangan, dengan perbedaan peran karakter yang harus ia mainkan.
Bukan hanya dikenal sebagai model iklan, Lexi juga sering melakukan pemotretan busana. Ia telah menjalin kontrak eksklusif dengan beberapa perusahaan pakaian yang populer, bahkan namanya telah menjadi brand Ambassador produk-produk tersebut. Banyaknya pengikut yang dimiliki oleh Lexi memberikan pengaruh yang amat sangat positif, karena setiap brand yang Lexi promosikan selalu mencapai puncak penjualan. Tak heran banyak perusahaan yang ingin menjalin kerjasama dengannya, Lexi dianggap sebagai salah satu model tetap dalam acara Fashion Week yang digelar di Amerika.
Wanita yang memiliki bentuk tubuh proporsional ini memiliki kemampuan bernyanyi yang cukup baik, ia banyak mengunggah video bernyanyinya di YouTube miliknya. Suara Lexi berhasil menarik hati para penggemar dan berharap ia dapat mengeluarkan sebuah sing lagu, namun sampai sekarang Lexi belum memutuskan untuk berkarya dalam dunia tarik suara. Lexi juga dikenal sebagai seorang Youtuber yang ramah terhadap penggemar, ia selalu menyapa para penggemar di semua media sosial miliknya. Youtuber ini berusaha menjalin interaksi dengan sebaik mungkin, ini merupakan salah satu hal yang dijaga oleh Lexi agar penggemar tetap setia kepadanya.
Jumlah kekayaan yang berhasil dikumpulkan oleh Lexi berkisar antara $1-2 juta, ia masuk dalam daftar Youtuber paling berpengaruh dan banyak ditonton oleh para penggemar. Dalam beberapa survey, nama Lexi menjadi salah satu Youtuber yang paling banyak dicari. Lexi dianggap mampu memberikan dampak positif dan menghibur bagi para penggemar, ia juga berhasil mendapatkan beberapa penghargaan atas kemampuan video edit yang iaperlihatkan.
Tahun 2018 Lexi mendapat kesempatan untuk bermain dalam sebuah film pendek yang berjudul Thank You Brent, ini pun mendapatkan respon yang amat sangat positif sehingga ia dapat tergabung dalam dua film pendek lainnya berjudul Brent Rivera dan Craziest Vacation. Beberapa sutradara maupun aktris senior memuji kemampuan akting yang dimiliki oleh Lexi, meskipun ia lebih dikenal sebagai seorang Youtuber namun kemampuan akting yang dimiliki oleh Lexi sangatlah menjanjikan. Banyak orang menjamin bahwa ke depan Lexi bisa menjadi seorang aktris professional, sehingga setiap aktivitas yang dilakukan Lexi selalu ditunggu oleh penggemar.